Intro
Last updated
Last updated
Tujuan Pembelajaran:
Pada bab ini mahasiswa akan terampil mendemonstrasikan pembuatan modul sederhana, paket, manajemen paket dan penggunaan berbagai modul, paket, dan library bawaan (built in python) maupun library pihak ketiga. Mahasiswa akan membuat proyek visualisasi /analisis data secara berkelompok dengan memanfaatkan modul, paket dan library python.
Memahami Paket (package) dan Library dapat membantu memahami ekosistem Python secara terstruktur dan bagaimana mengorganisir kode Kita secara efisien, baik untuk proyek kecil maupun besar.
Modul adalah satu file Python individu yang berisi kode yang dapat diimpor dan digunakan dalam program lain. Modul bisa berisi fungsi, kelas, variabel, dan bahkan kode eksekusi.
Paket adalah kumpulan modul yang diorganisir dalam direktori dengan struktur tertentu. Paket dapat berisi sub-paket dan modul lainnya. Paket memiliki file __init__.py (di Python 3.3 dan lebih baru, ini opsional) untuk menandakan bahwa direktori tersebut adalah paket Python.
Misalnya terkait Modul (.py)
kita analogikan modul.py adalah sebuah 1 resep makanan.
Sementara Package
adalah 1 buku kumpulan resep makanan
Sedangkan, Library
adalah 1 rak berisi banyak buku resep
Paket dalam Python adalah kumpulan modul yang dikelompokkan dalam satu direktori dengan tujuan untuk mengorganisasi kode agar lebih terstruktur dan mudah digunakan kembali. Paket berisi beberapa modul (file .py
) dan harus memiliki file khusus bernama __init__.py
untuk dikenali sebagai paket oleh Python.
__init__.py
→ File kosong atau berisi kode inisialisasi paket.
module1.py
→ Modul yang berisi fungsi atau kelas tertentu.
module2.py
→ Modul lain dalam paket.
Misalkan dalam module1.py
terdapat fungsi:
Cara mengimpor dan menggunakan:
Library dalam Python adalah kumpulan modul atau paket yang menyediakan berbagai fungsi siap pakai untuk membantu pengembangan program. Python memiliki banyak library bawaan (standard library) dan library eksternal yang dapat diinstal dengan pip
.
Python menyediakan berbagai library bawaan seperti:
math
→ Operasi matematika
datetime
→ Manipulasi tanggal dan waktu
random
→ Generate angka acak
os
→ Interaksi dengan sistem operasi
json
→ Manipulasi data dalam format JSON
Contoh penggunaan library bawaan:
Library eksternal harus diinstal terlebih dahulu menggunakan pip
. Contoh library populer:
NumPy → Operasi pada array dan perhitungan numerik
Pandas → Manipulasi dan analisis data
Matplotlib → Visualisasi data
Scikit-learn → Machine Learning
TensorFlow/PyTorch → Deep Learning
Cara menginstal library eksternal:
Contoh penggunaan library eksternal:
Isi
Kumpulan modul dalam satu direktori
Kumpulan modul/paket yang berisi fungsi tertentu
Instalasi
Tidak perlu instalasi jika dibuat sendiri
Perlu diinstal menggunakan pip
jika eksternal
Contoh
my_package
yang berisi module1.py
numpy
, pandas
, matplotlib
Buat folder dengan nama paket, misalnya mypackage
.
Tambahkan file __init__.py
(opsional, tapi disarankan).
Tambahkan modul ke dalamnya.
Struktur:
Isi greetings.py
:
Cara menggunakan dalam program:
Buat direktori dan tambahkan modul.
Buat setup.py
untuk packaging.
Instal library dengan pip install .
Unggah ke PyPI untuk publikasi.
Paket (Package) digunakan untuk mengorganisasi kode dalam direktori yang berisi modul.
Library adalah kumpulan modul atau paket yang menyediakan fungsi siap pakai.
Library bawaan tersedia di Python, sedangkan library eksternal perlu diinstal.
Kita bisa membuat paket sendiri untuk modularisasi kode dan mengembangkan library untuk digunakan oleh orang lain.